Tiga Kunci Sukses Hamil di Usia 40 Tahun ke Atas, Nomor Dua Wajib Diperhatikan!
![]() |
Ilustrasi - Keluarga bahagia merasakan kehamilan. (Dok. Google Image). |
PEWARTA.CO.ID - Menjalani kehamilan di usia 40 tahun ke atas bukanlah hal yang mudah. Tantangan dari segi kesehatan dan kesiapan mental membuat wanita yang ingin hamil di usia matang perlu mempersiapkan diri dengan lebih cermat.
Dokter kandungan sekaligus ahli bayi tabung dari Morula IVF Surabaya, dr. Benediktus Arifin, MPH, SpOG(K), FICS, FESICOG, FIICOG, mengungkapkan bahwa ada tiga faktor utama yang harus diperhatikan saat menjalani kehamilan di usia 40 tahun ke atas.
1. Screening medis yang tepat
Sebelum menjalani program kehamilan, penting untuk melakukan pemeriksaan kesehatan secara menyeluruh. Screening medis membantu mendeteksi risiko yang mungkin muncul, seperti gangguan hormon, kesehatan rahim, hingga kemungkinan komplikasi selama kehamilan.
2. Pemilihan embrio berkualitas
Dalam program bayi tabung atau In Vitro Fertilization (IVF), pemilihan embrio menjadi faktor penentu keberhasilan. Dokter Benny menuturkan bahwa embrio yang berkualitas tinggi memiliki peluang lebih besar untuk berkembang menjadi janin yang sehat.
Dalam salah satu kasusnya, ia dan tim medis memilih embrio euploid (embrio dengan kromosom normal) untuk seorang pasien berusia 47 tahun yang telah menanti kehamilan selama dua dekade. Hasilnya, bayi lahir dengan berat badan 3,6 kilogram dan panjang 51 cm dalam kondisi sehat.
3. Pendampingan ketat selama kehamilan
Kehamilan di usia matang memerlukan pengawasan ekstra, baik dari segi medis maupun dukungan emosional. “Faktor teknis dan non-teknis, seperti dukungan keluarga, asupan nutrisi, gaya hidup sehat, hingga manajemen stres, juga berperan besar dalam keberhasilan program kehamilan,” jelas dr. Benny.
Ia juga menekankan bahwa usia bukanlah penghalang untuk memiliki keturunan.
“Di usia 47, kadang semua sudah berhenti melangkah. Kadang semua sudah berusaha ‘legowo’, kadang semua sudah menyerah. Namun tidak bagi pasangan yang tekun ini. Memang semua semata adalah rencana luar biasa Tuhan,” ujarnya.
Melalui kemajuan teknologi reproduksi, seperti program IVF, peluang untuk memiliki keturunan di usia matang tetap terbuka lebar. Dr. Benny pun berpesan agar para wanita yang sedang berjuang mendapatkan keturunan tidak pernah kehilangan harapan.
“Tidak harus dengan saya, bisa dengan siapa saja. Intinya, jangan pernah kehilangan harapan,” tutupnya.