Program Pemeriksaan Kesehatan Gratis Dimulai Februari 2025: Berikut Daftar Penyakit yang Ditanggung
Arsip foto - Wamenkes Dante Saksono Harbuwono Pastikan Program Skrining Kesehatan Gratis Cakup Pemeriksaan Tiroid Jakarta (5/11/2024). (Dok. Liputan 6). |
PEWARTA.CO.ID - Presiden Prabowo Subianto meluncurkan program pemeriksaan kesehatan atau medical check-up (MCU) gratis untuk masyarakat Indonesia. Program ini rencananya akan dimulai pada Februari 2025, bertepatan dengan hari ulang tahun warga yang bersangkutan.
Wakil Menteri Kesehatan (Wamenkes) Dante Saksono memastikan program ini akan berjalan mulai Februari 2025. "Jadi, kita akan melaksanakan pemeriksaan gratis ini insyaallah bulan depan (Februari 2025)," ujar Dante di Kantor Pusat BKKBN, Jakarta, Senin (13/1/2025).
Untuk memanfaatkan layanan ini, masyarakat diwajibkan mengunduh aplikasi SATUSEHAT dan mengisi kuesioner sebagai bagian dari deteksi awal kondisi kesehatan. "Program ini salah satunya adalah download (unduh) aplikasi SATUSEHAT dulu," jelas Dante.
Setelah kuesioner diisi, hasilnya akan digunakan sebagai data awal pemeriksaan di puskesmas terdekat. Program ini tidak dilaksanakan di rumah sakit, melainkan akan dilakukan secara bertahap di puskesmas seluruh Indonesia.
"Nanti pertanyaan-pertanyaan itu dijawab, dibawa ke puskesmas, menunjukkan hasil kuesioner tersebut, dan masyarakat bisa menggunakan (MCU gratis)," tambahnya.
Arsip foto - Wamenkes Dante Saksono Harbuwono sebut Kemenkes Mulai Survei Status Gizi Indonesia 2024, Ini Perbedaan dengan SSGI Sebelumnya, Jakarta (20/8/2024). (Dok. Liputan 6). |
Program pemeriksaan kesehatan gratis ini mencakup berbagai penyakit, yang disesuaikan dengan kelompok usia. Berikut rinciannya:
- Bayi dan anak-anak: Deteksi penyakit bawaan, seperti hipotiroid bawaan, serta gangguan kesehatan lainnya.
- Remaja dan dewasa muda: Penyakit akibat gaya hidup, seperti hipertensi, diabetes, dan kolesterol tinggi.
- Lansia: Pemeriksaan penyakit seperti kanker, demensia, Alzheimer, dan masalah kesehatan jantung.
"Jadi tiap-tiap kelompok umur akan ada prioritasnya sendiri-sendiri," jelas Dante.
Presiden Prabowo Subianto telah mengalokasikan anggaran sebesar Rp 3,2 triliun dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) 2025 untuk mendukung program ini.
"Program ini merupakan program dari pemerintahan Presiden Prabowo dengan anggaran APBN 2025 mencapai Rp 3,2 triliun," demikian dikutip dari akun Instagram resmi Partai Gerindra, Jumat (3/12/2024).
Masyarakat yang berulang tahun dapat memanfaatkan layanan ini dengan membawa KTP ke puskesmas. Program ini mencakup pemeriksaan terhadap 14 jenis penyakit, dengan fokus pada balita dan lansia.
Program MCU gratis ini diharapkan menjadi langkah strategis dalam meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap kesehatan, mendeteksi dini berbagai penyakit, dan mendorong terciptanya masyarakat yang lebih sehat di masa depan.