Iklan -- Scroll untuk lanjut membaca

Ancelotti Bantah Kabar Hengkangnya Vinicius Junior ke Liga Arab

Ancelotti Bantah Kabar Hengkangnya Vinicius Junior ke Liga Arab
Ancelotti membantah kabar hengkangnya Vinicius Junior ke Liga Arab. (Dok. Ist)

PEWARTA.CO.ID - Rumor mengenai potensi hengkangnya Vinicius Junior dari Real Madrid kembali mencuat belakangan ini.

Isu itu berkembang cepat, terutama setelah sejumlah klub dari Liga Arab Saudi dikabarkan tertarik untuk merekrut winger andalan Real Madrid ini.

Namun, Carlo Ancelotti dengan tegas membantah spekulasi tersebut.

Ancelotti mengungkapkan bahwa kabar tentang kepindahan Vinicius Junior tidak berdasar. Menurutnya, pemain asal Brasil tersebut merasa bahagia bersama Los Blancos dan ingin terus mengukir prestasi di klub tersebut.

"Saya mendapat informasi dari pemainnya sendiri bahwa ia bahagia di Real Madrid," ujar Ancelotti seperti dilansir oleh Marca.

"Vinicius Junior ingin membuat sejarah di sini dan kami berada di jalan yang sama," tambah pelatih asal Italia itu.

Sepanjang musim ini, Vinicius Junior terus menjadi bagian integral dari taktik Ancelotti. Meskipun beberapa kali tersandung kontroversi yang berujung kartu merah, perannya di lapangan tetap tidak tergantikan.

Kehadiran pemain-pemain lain seperti Kylian Mbappe dan Rodrygo yang semakin matang belum menggeser posisi Vinicius sebagai salah satu pilar utama Real Madrid.

Bahkan, absennya Vinicius di beberapa laga memperlihatkan betapa besar kontribusinya bagi tim.

Sebelumnya, kabar Vinicius Junior menjadi incaran klub Liga Arab Saudi sudah beredar sejak musim panas lalu.

Beberapa laporan menyebutkan adanya pembicaraan serius antara perwakilan Vinicius dan klub-klub tersebut, yang menawarkan kontrak dengan nilai fantastis.

Namun, Vinicius diyakini tetap memprioritaskan kariernya bersama Real Madrid.

Pemain yang sudah memenangkan dua trofi Liga Champions bersama Madrid ini tampaknya enggan melewatkan peluang untuk meraih lebih banyak gelar bergengsi.

Meskipun performa Real Madrid musim ini tidak sepenuhnya konsisten, mereka tetap menunjukkan perbaikan di berbagai sisi.

Los Blancos telah kembali memuncaki klasemen sementara Liga Spanyol dan masih memiliki peluang besar di Liga Champions.

Kondisi tim yang semakin kondusif ini diharapkan dapat meminimalkan kekhawatiran tentang kemungkinan kehilangan pemain-pemain penting, termasuk Vinicius Junior.