Pemain FC Utrecht, Ole Romeny, sedang diupayakan PSSI untuk dinaturalisasi menjadi WNI sehingga bisa memperkuat timnas Garuda. |
PEWARTA.CO.ID - Proses naturalisasi pemain keturunan untuk memperkuat Timnas Indonesia terus menjadi sorotan publik. Salah satu nama yang kerap disebut adalah Ole Romeny, striker muda berbakat dengan darah keturunan Indonesia.
Namun, upaya untuk membawa Romeny ke skuad Garuda tampaknya menemui kendala.
Anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga, dalam sebuah podcast mengungkapkan bahwa peluang naturalisasi Ole Romeny saat ini cukup berat.
“Ole (Romeny) ya agak berat,” ujar Arya, seperti dikutip dari kanal YouTube pribadinya, Sabtu (7/9/2024).
Arya menjelaskan bahwa kendala utama terletak pada beberapa prinsip yang sulit untuk didamaikan.
Meski demikian, ia tidak merinci lebih lanjut mengenai hal tersebut.
“Ole berat karena ada hal-hal prinsip yang agak susah,” imbuhnya.
Meskipun peluang saat ini terlihat tipis, Arya tetap optimis. Ia mencontohkan kasus Justin Hubner yang sempat mengalami kesulitan serupa namun akhirnya berhasil dinaturalisasi.
“Mudah-mudahan namanya juga waktu. Kita dulu juga Justin (Hubner) agak berat tuh, tapi terakhir bisa lagi,” kata Arya.
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, diketahui sangat aktif dalam proses naturalisasi pemain keturunan. Namun, dalam kasus Ole Romeny, upaya yang telah dilakukan belum membuahkan hasil yang diharapkan.
Sebagai informasi, Ole Romeny, striker muda kelahiran Nijmegen, 20 Juni 2000, memiliki darah Indonesia dari sang ibu. Neneknya berasal dari Medan, Sumatera Utara.
Saat ini, ia bersinar bersama klub Belanda, FC Utrecht, dengan torehan 2 gol dari 4 penampilan musim ini. Ketajamannya di depan gawang membuat banyak pihak berharap ia bisa memperkuat Timnas Indonesia.
Proses naturalisasi pemain sepak bola memang kompleks dan melibatkan berbagai faktor, mulai dari regulasi hingga keinginan pribadi pemain.
Dalam kasus Ole Romeny, sejumlah kendala tampaknya menghambat upaya PSSI. Namun, harapan untuk melihatnya berseragam Merah Putih tetap ada.
Publik sepak bola Indonesia tentu berharap PSSI dapat terus berupaya untuk mewujudkan impian membawa pemain-pemain keturunan berkualitas seperti Ole Romeny ke Timnas Indonesia.
Kehadiran mereka diharapkan dapat meningkatkan daya saing tim Garuda di kancah internasional.