Kevin De Bruyne diisukan akan pindah ke Liga Arab Saudi. |
PEWARTA.CO.ID - Rumor perpisahan Kevin De Bruyne dengan Manchester City pada musim panas ini tampaknya akan menjadi kenyataan. Sang gelandang dikabarkan telah menyetujui kepindahan ke Arab Saudi untuk musim depan.
Pemain berusia 33 tahun ini telah menjadi pilar penting di lini tengah City sejak kedatangannya dari Wolfsburg. Ia telah berperan sebagai pengatur serangan utama bagi The Cityzens.
Meskipun kontrak De Bruyne masih berlaku hingga tahun 2025, belakangan ini sejumlah klub dari Saudi Pro League dikabarkan tertarik untuk merekrutnya.
Menurut pakar transfer Eropa, Rudy Galletti, De Bruyne benar-benar akan pindah pada musim panas ini dan melanjutkan kariernya di Arab Saudi.
Laporan tersebut menyebutkan bahwa De Bruyne telah aktif berbicara dengan klub Saudi Pro League, Al-Ittihad.
Proses negosiasi berjalan positif, dengan Al-Ittihad yang siap menawarkan kontrak bernilai besar kepada pemain tersebut.
De Bruyne diklaim telah mencapai kesepakatan verbal dengan Al-Ittihad untuk bergabung pada musim depan.
Dalam laporan yang sama, disebutkan bahwa Al-Ittihad sedang mengurus proses transfer De Bruyne dari Manchester City.
Sejauh ini, Manchester City tidak memberikan hambatan berarti dalam negosiasi ini, sehingga Al-Ittihad optimistis dapat menyelesaikan transfer dalam waktu dekat.
Sementara itu, Manchester City dikabarkan mulai mencari pemain baru untuk menggantikan De Bruyne. Gelandang RB Leipzig, Dani Olmo, disebut-sebut menjadi target transfer utama bagi The Cityzens.