Baby Panda World (Dok. Ist) |
PEWARTA.CO.ID - Rekomendasi game Android untuk anak di bawah 5 tahun dapat dijadikan sebagai alternatif parenting.
Dengan memanfaatkan game edukasi orang tua biasa memantau anak sambil menjalankan aktivitas.
Perlu diketahui game untuk anak di bawah 5 tahun berbeda dengan remaja.
10 Rekomendasi Game Android untuk Anak di Bawah 5 Tahun
Berikut ini sejumlah game android untuk anak di bawah 5 tahun yang bisa dimanfaatkan:
1 Baby Panda World
Baby Panda World adalah game dengan rating 3+, yang cocok dimainkan oleh anak-anak usia 8 tahun ke bawah. Anak-anak dapat memainkan peran apa saja seperti yang mereka inginkan, seperti polisi, dokter, koki, pilot, dan banyak lagi.
Terdapat 100 area menyenangkan yang bisa dijelajahi oleh anak-anak, seperti supermarket atau taman hiburan yang memiliki banyak fasilitas hiburan. Anak-anak perempuan yang suka berdandan dapat menjadi penata gaya dan menciptakan penampilan bergaya. Jika mereka suka dengan kehidupan bertani, mereka bisa memelihara hewan ternak dan menanam buah dan sayuran.
2.Coloring Games: Coloring Book, Painting
Game ini dikhususkan untuk anak-anak usia 3 tahun ke atas dan sudah disetujui oleh para pengajar. Coloring Games: Coloring Book, Painting, Glow Draw memungkinkan anak-anak belajar mengenal warna, dan menambahkan warna-warnanya pada gambar yang ada.
Terdapat tiga mode menggambar yang berbeda di dalam gamenya, yaitu mewarnai dengan cat, glow pen, menggambar dan mewarnai dengan nomor. Game ini menyediakan lebih dari 50 objek yang dapat diwarnai.
3.Baby Games: 2,3,4 y.
Toddlers Game ini ditujukan untuk anak-anak berusia 2, 3, dan 4 tahun. Terdapat lebih dari 10 permainan yang bisa dicoba oleh si kecil, salah satunya adalah merawat hewan yang lucu.
Kontrol dan tampilan grafis yang simpel membuat game ini cocok dan aman untuk dimainkan oleh anak-anak.
4 ABC KIDS
Game dari KidloLand ini sangat cocok untuk mengajarkan anak tentang kata pertama mereka lewat kartu-kartu flash. Selain itu, tersedia pula lagu anak-anak yang dapat dinyanyikan bersama.
Anak juga dapat mengenal alfabet dan angka lewat lagu-lagu yang tersedia. Ada juga opsi untuk mengajarkan mereka cara mewarnai berbagai jenis objek.
5. LEGO® DUPLO® WORLD LEGO®
DUPLO® WORLD adalah sebuah game untuk anak usia dini yang akan membantu mengasah kreativitas mereka. Anak-anak dapat memainkan lebih dari 5 permainan berbeda, seperti menjelajah ruang, mengikuti adegan-adegan tertentu, melakukan misi penyelamatan, dan masih banyak lagi.
Game juga meraih beberapa penghargaan, lho, salah satunya adalah 2021 Kidscreen Awards untuk kategori Aplikasi Edukasi Terbaik. Gamenya pun punya tampilan grafis yang colorful dan cocok untuk anak di usia 2-5 tahun.
6. 384 Puzzles
Bermain puzzle adalah salah satu cara bagi anak-anak untuk belajar sembari bermain. 384 Puzzles mengambil konsep sederhana namun cukup diminati anak.
Terdiri dari menyusun potongan-potongan puzzle untuk disusun ke dalam gambar yang kosong. Game ini sangat mudah dan menyenangkan bagi anak-anak.
7.GoNoodle
GoNoodle adalah aplikasi yang berisi video interaktif yang ramah anak. Video-videonya berisi materi hiburan dan pembelajaran, seperti belajar alfabet dengan nama-nama hewan.
Video lainnya berisi tentang pengtahuan umum. GoNoodle sejatinya berisi banyak video. Namun, kebanyakan dari kontennya akan melibatkan anak-anak itu sendiri.
8 Permainan Anak-anak: KidloLand
Permainan Anak-anak: KidloLand telah teruji aman untuk dimainkan oleh anak di bawah usia 5 tahun.
Game ini telah memperoleh beberapa penghargaan, salah satunya adalah Mom’s Choice Award di tahun 2016.
9. Thomas & Friends: Go Go Thomas
Thomas & Friends: Go Go Thomas adalah game yang cocok untuk belajar banyak hal bermanfaat untuk anak-anak.
Salah satu game yang dapat dimainkan di dalamnya adalah mengikuti adegan-adegan tertentu melalui perjalanan kereta api.
10. Math Kids
Math Games For Kids Game ini dirancang untuk belajar matematika dengan cara yang menyenangkan bagi anak-anak.
Math Kids: Math Games For Kids dari RV Apps memiliki beberapa mini games yang berhubungan dengan matematika. Dengan memainkannya, Anda dapat membantu si kecil untuk belajar mengenal angka, serta mengasah keterampilan logikanya.
Nah itulah sejumlah game untuk anak di bawah 5 tahun yang bisa dijadikan media edukasi.