Adit Setiawan yang sukses dalam bidang bisnis (Dok. Ist) |
Pewarta.co.id Pada tanggal 28 Juni 2024, Adit Setiawan meluncurkan buku terbarunya yang berjudul "Keluar Dari Tentara Kini Miliki 3 Pabrik".
Adit adalah seorang pengusaha muda yang berasal dari Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Sebelumnya, Adit meniti karir militer sebagai prajurit TNI hingga dia memutuskan untuk pensiun dini dan mengejar passion di dunia bisnis.
Dia mendirikan PT. Indonesia Plafon Semesta, yang memproduksi plafon PVC. Saat ini, perusahaan Adit telah tumbuh pesat dengan tiga pabrik yang tersebar di kawasan industri Bogor dan Kawasan Industri Sentolo, Kulonprogo, Yogyakarta.
Perusahaan Adit juga membuka lapangan pekerjaan baru bagi 650 karyawan yang bekerja di ketiga pabriknya.
Sebagai Ketua BPC HIPMI Sleman, Adit Setiawan menjadi teladan bagi banyak pengusaha muda di Indonesia.
Melalui bukunya, Adit berbagi pengalaman tentang keputusannya untuk meninggalkan karir militernya demi mengejar impian di dunia bisnis.
Lebih lanjut Adit berharap dapat menginspirasi generasi muda bahwa dengan tekad dan kerja keras, impian besar dapat tercapai.
Buku "Keluar Dari Tentara Kini Miliki 3 Pabrik" tidak hanya memberikan motivasi, tetapi juga panduan praktis bagi pembaca yang ingin memulai atau mengembangkan bisnis mereka sendiri.
Adit Setiawan menekankan bahwa dengan dedikasi dan visi yang kuat, siapa pun bisa meraih kesuksesan yang diinginkan.
Adit Setiawan bukan hanya mencatatkan prestasi dalam dunia bisnis, tetapi juga menyebarkan semangat dan inspirasi kepada seluruh kalangan, membuktikan bahwa dengan perjuangan yang gigih, setiap orang dapat meraih puncak kesuksesan.