GfM7GfzpGpW0BUOlGfO8TSCiBY==

Aktivitas Perjudian Marak di Kabupaten Karo, Warga Resah

Aktivitas Perjudian Marak di Kabupaten Karo, Warga Resah
Potret aktivitas perjudian di Karo. (Dok. UtamaNews) 

PEWARTA.CO.ID - Aktivitas perjudian di Kabupaten Karo kembali meningkat, seolah-olah luput dari perhatian aparat dan diduga telah terstruktur, sistematis, dan masif.

Permainan judi ketangkasan jenis ikan-ikan dan togel tampaknya luput dari perhatian aparat.

Mesin-mesin tersebut terus beroperasi dengan aman dan bebas dimainkan oleh siapa saja yang memiliki uang untuk mencoba peruntungan.

Meski seringkali tidak menang, para penggemar permainan ikan-ikan tidak pernah jera dan terus bermain sepanjang waktu, dari pagi hingga larut malam.

Ironisnya, petugas terkesan hanya sekadar melarang namun tetap membiarkan permainan judi tersebut berlangsung.

Lokasi mesin-mesin judi ikan-ikan ini diketahui tidak jauh dari markas Batalyon 125 Simbisa Kabanjahe. Tepatnya berada dekat pintu pos masuk ke asrama, seperti di pos satu dan pos tiga gerbang masuk Simbisa.

Menurut informasi yang beredar, pemilik mesin-mesin tersebut diduga berinisial Koptu Herman Bukit dan seorang oknum lainnya yang bertugas di kesatuan Yonif 125 Simbisa.

Warga tidak mengerti mengapa praktik ini dibiarkan tanpa ada larangan. Seolah-olah pemilik mesin-mesin yang menguras uang tersebut memiliki kekuasaan penuh untuk beroperasi sesuka hati.

Faktanya, meski sempat ditutup beberapa waktu pasca lebaran kemarin, kini perjudian kembali marak.

"Soal judi togel jangan ditanya bebasnya beredar, sedang mesin ikan-ikan yang jelas pandangan kasat mata saja dibiarkan, konon pula yang tak terlihat seperti togel itu. Kita saja orang awam bisa melihat dan rasakan aroma judi itu kental terasa, masak Polisi tak mencium, kan aneh," kata IS, seorang warga yang heran, Rabu (12/6/2024).

Warga juga menyebut bahwa tidak hanya permainan ketangkasan seperti ikan-ikan, tetapi juga judi lainnya seperti dadu, alexistogel, judi online di mana semua dengan mudah dijumpai, khususnya yang buka pada Sabtu dan Minggu malam terus berlangsung seolah-olah tidak mengetahui bahwa mereka telah melanggar hukum.

***
Dapatkan berita Indonesia terkini viral 2025, trending, serta terpopuler hari ini dari media online Pewarta.co.id melalui platform Google News.

Ketik kata kunci lalu Enter