GfM7GfzpGpW0BUOlGfO8TSCiBY==

Hore! Nyoblos di Kota Kediri Bisa Dapat Mie Gacoan dan McD Gratis

Hore! Nyoblos di Kota Kediri Bisa Dapat Mie Gacoan dan McD Gratis
Poster program makan gratis untuk warga Kota Kediri yang berpartisipasi dalam pemungutan suara atau coblosan Pemilu. (Dok. Pewarta Jatim)

Kediri, PEWARTA - Dalam rangka meningkatkan partisipasi masyarakat pada Pemilu 14 Februari 2024, Forkopimda Kota Kediri menyelenggarakan program makan gratis bagi mereka yang telah menggunakan hak pilihnya.

Sebanyak 700 porsi makanan telah disiapkan, terdiri dari 500 porsi Mie Gacoan dan 200 paket McD. Program ini berlaku khusus bagi warga Kota Kediri dengan menunjukkan jari yang telah dicelup tinta usai mencoblos di TPS.

"Kami sediakan 700 porsi makan gratis. Tentu ada syarat yang berlaku," ujar Kapolres Kediri Kota AKBP Wahyudi, Selasa (13/2/2023).

"Syaratnya cukup tunjukkan jarimu yang sudah dicelup tinta pemungutan suara di TPS," terangnya.

Terdapat dua lokasi outlet Mie Gacoan yang melayani program ini, yaitu di Jalan Pahlawan Bangsa dan Jalan Urip Sumoharjo. Sedangkan untuk MCD, tersedia di Jalan Brawijaya 21 Kota Kediri.

AKBP Wahyudi menjelaskan bahwa program ini bertujuan untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam Pemilu 2024.

"Gunakan hak pilih, jangan golput. Karena pilihan ini menentukan masa depan Bangsa Indonesia," ajaknya.

"Mari kita sukseskan pagelaran pesta demokrasi ini dengan datang ke TPS dan menyalurkan pilihan sesuai hati nurani masing-masing," pungkasnya.

Program ini diharapkan dapat menarik minat masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya dan tidak golput.


>> Baca artikel selengkapnya di Pewarta Jatim.

***
Dapatkan berita Indonesia terkini viral 2025, trending, serta terpopuler hari ini dari media online Pewarta.co.id melalui platform Google News.

Ketik kata kunci lalu Enter