Ilustrasi doodle bertema Kemerdekaan Indonesia 2023 yang dibuat Diela Maharanie. (Dok. Google) |
PEWARTA.CO.ID - Makna tema Doodle Kemerdekaan Indonesia 2023 yang dibuat seniman asal Jawa Barat Diela Maharanie ternyata menyimpan pesan mendalam.
Desain ilustrasi buatan Diela tersebut terpilih menjadi tema Doodle hari ini, Kamis, 17 Agustus 2023 bertepatan dengan momentum peringatan HUT RI ke-78.
Menurut keterangan resmi, Google menyebut karya Diela merupakan representasi dari semangat kemerdekaan yang digambarkan dengan simbol beberapa cabang olahraga.
"Semua pesan tersebut sering dijumpai pada olahraga lokal bangsa seperti sepak takraw dan bulu tangkis, atau permainan khusus Tujuhbelasan seperti balap karung, lomba makan kerupuk, dan panjat pinang." tulis Google.
Selain itu, Google juga juga menyebut jika perayaan Hari Kemerdekaan atau biasa disebut Tujuhbelasan menjadi momentum merajut kebersamaan dan kolaborasi antarwarga masyarakat.
"Karya seni Doodle hari ini mewakili masyarakat Indonesia yang berkumpul untuk memainkan permainan tradisional hari Kemerdekaan, mengingat pentingnya kolaborasi." tulis di laman Doodle.
Diberitakan sebelumnya, tema Google Doodle hari ini merupakan karya seniman/ilustrator asal Jabar bernama Diela Maharanie. Ia merupakan co-founder dari Matarupa, yakni sebuah komunitas NFT yang fokus pada pembuatan konten sekaligus penjualan karya digital yang berbasis di Jabar, Indonesia.
Google sendiri kerap mengganti logo yang terpampang di halaman depan situs dan browser mereka dengan gambar ilustrasi saat ada momentum tertentu, seperti hari kemerdekaan Republik Indonesia yang jatuh hari ini, 17 Agustus 2023.