Yenny Wahid mengungkapkan pasangan capres dan cawapres paling top untuk bertarung di Pilpres 2024 berdasarkan penilaiannya. |
PEWARTA.CO.ID - Putri Presiden keempat RI Abdurrahman Wahid atau Gus Dur yakni Yenny Wahid mengungkapkan kandidat pasangan calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) paling top alias cocok berduet pada Pilpres 2024 mendatang.
Menurutnya, pasangan capres dan cawapres paling top berdasarkan penilaiannya jatuh pada duet Anies Baswedan dan Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY.
"Ini saya ngomong. Ini sudah paling pas, paling top," ungkap Yenny saat ditemui dalam peluncuran buku "Tetralogi AHY" di Djakarta Theater, Jakarta, Kamis (10/8/2023).
Alasan dibalik penilaiannya itu tak lepas dari kedekatannya dengan sosok Anies. Yenny mengaku sering berdiskusi dengan mantan Gubernur DKI Jakarta itu.
"Ya kami ngobrol dari dulu, bekas bos saya dulu. Jadi dari apa namanya figur dan apa namanya sudah paling cocok," ujarnya.
Kendati demikian, Yenny juga mengaku siap jika sewaktu-waktu justru dirinya yang dicalonkan sebagai pasangan duet sebagai cawapres dari nama yang santer disebutkan.
Pasalnya, dirinya merasa telah lama berkecimpung di dunia politik, sehingga merasa cukup syarat untuk menduduki jabatan publik.
Terlebih, kata Yenny, seorang politikus harus memiliki keinginan untuk menduduki jabatan publik agar bisa membuat kebijakan yang berdampak positif untuk masyarakat.
Di sisi lain, banyak kader Demokrat yang justru menolak jika Anies berpasangan dengan Yenny Wahid pada Pilpres 2024.
Pernyataan itu dikuatkan melalui anggota Tim 8 KPP Sudirman Said beberapa waktu lalu. Di mana dari ketiga partai yakni NasDem, Demokrat, dan PKS tak sekalipun memasukkan nama Yenny Wahid ke dalam daftar rekomendasi sebagai cawapres Anies Baswedan.