Kronologi Ambulans-Avanza-Mio Laka Lantas di Poros Bone-Sinjai (Dok : Istimewa) |
Mobil Daihatsu Luxio (ambulans) dikendarai oleh lelaki AR (13) seorang pelajar alamat Kecamatan Mare, Bone. Pengemudi Mobil Toyota Avanza warna putih tidak diketahui identitasnya karna meninggalkan TKP setelah kejadian. Sementara, pengendara sepeda Motor Yamaha Mio yakni lelaki IYP (16) seorang pelajar beralamat di Kecamatan Tanete Riattang Barat, Bone.
Akibat laka lantas tersebut, pengemudi Mobil Daihatsu Luxio tidak mengalami luka. Pengendara sepeda Motor Yamaha Mio mengalami keluar darah pada mulut, luka robek pada kelopak mata sebelah kanan, luka robek pada alis sebelah kiri, luka lecet pada perut, tidak sadarkan diri dan dirawat di RSUD Tenriawaru Watampone.
Baca juga: Antisipasi Gangguan Kamtibmas, Personel Polres Sidrap dan Polsek Jajaran Melakukan Operasi Cipkon
Baca juga: Maraknya Aksi Pencurian Alsintan Resahkan Warga Sidrap
Sementara, boncengannya, AT mengalami patah terbuka pada betis kaki kanan, lecet pada tangan kiri, keluar darah dari hidung dan mulut, tidak sadarkan diri dan dirawat di RSUD Tenriawaru. SN mengalami rasa sakit pada leher, rasa sakit pada bahu, lecet pada punggung kaki kiri, dan dirawat di RSUD Tenriawaru Watampone.
Kasat Lantas Polres Bone AKP Desi Ayu Dwi Putri mengatakan, kronologis kejadian berdasarkan olah TKP dan keterangan saksi bahwa sepeda motor yang dikendarai oleh IYP berboncengan dengan lelaki AT dan SN bergerak dari arah selatan ke utara.
Saat berbelok ke arah timur dari arah berlawanan muncul mobil Daihatsu Luxio yang dikemudikan oleh lelaki AR bergerak dari arah utara ke selatan. Kemudian Pengemudi mobil mengambil jalur kanan, namun pengendara motor Yamaha Mio 125 kembali berbelok ke arah utara.
"Sehingga kedua kendaraan bertabrakan dan dari arah utara ke selatan muncul sebuah Mobil Toyota Avanza warna putih tidak diketahui identitasnya dan menabrak bagian belakang Mobil Daihatsu Luxio mengakibatkan terjadi kecelakaan lalulintas,"lanjutnya.***