GfM7GfzpGpW0BUOlGfO8TSCiBY==

Pembangunan Dua Gedung Baru Universitas Tidar Magelang dan Fisipol Sidotopo Habiskan Rp 65 Miliar

Pembangunan Dua Gedung Baru Universitas Tidar Magelang dan Fisipol Sidotopo Habiskan Rp 65 Miliar
Dua gedung kuliah barau Universitas Tidar Magelang dan Fisipol Sidotopo rampung digarap oleh Kementerian PUPR. (Dok. Kementerian PUPR)

PEWARTA.CO.ID - Universitas Tidar Magelang, dan Kampus Fisipol Sidotopo Kota Magelang, Jawa Tengah, mempunyai dua gedung kuliah baru yang digarap oleh Kementerian PUPR.


Dua gedung baru Universitas Tidar Magelang itu difungsikan sebagai Gedung Kuliah Terpadu dan Gedung Kuliah Fisipol Kampus Sidotopo.


Pembangunan tersebut sesuai arahan Presiden Republik Indonesia yang tertuang dalam Peraturan Presiden (PP) Nomor 43 Tahun 2019 tentang Pembangunan, Rehabilitasi/Renovasi Pasar Rakyat, Prasarana Perguruan Tinggi, Prasarana Tinggi Keagamaan Islam dan Satuan Pendidikan Dasar dan Menengah.


Menteri PUPR Basuki Hadimuljono menjelaskan, rehabilitasi fasilittas pendidikan tersebut sesuai instruksi Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai langkah percepatan pembangunan dan rehabilitas sekolah, madrasah, dan lanjutan Konstruksi Dalam Pengerjaan (KDP) Perguruan Tinggi Negeri (PTN)/PTKIN di seluruh Indonesia.


"Kami lanjutkan pembangunan sarana pendidikan guna mendukung peningkatan kualitas sumber daya manusia. Manfaatkan fasilitas yang sudah dibangun. Generasi mendatang harus lebih pintar karena fasilitasnya lebih baik,” kata Basuki seperti dikutip dari situs Kementerian PUPR, Senin (21/11/2022).


Baca juga: Kementerian PUPR dan BBWS Percepat Pembangunan Bendungan Cipanas


Baca juga: INABA Wisuda 604 Mahasiswa, Rektor Harap Lulusan Sudah Bekerja Sebelum Enam Bulan Pasca Lulus


Sementara itu, Kepala Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Jawa Tengah Cakra Nagara mengatakan, pembangunan gedung baru Universitas Tidar Magelang tersebut guna mendukung peningkatan rasio perbandingan antara jumlah mahasiswa aktif dengan jumlah luasan efektif untuk kegiatan pembelajaran.


Pembangunan gedung tersebut dilakukan di atas lahan Kampus Sidotopo Kota Magelang mulai tahun 2021 dan selesai akhir tahun 2022.


Adapun lahan tersebut awalnya adalah aset Kota Magelang yang kemudian dihibahkan kepada Universitas Tidar sebagai lokasi yang menunjang kegiatan perkuliahan.


Cakra menyebut, konstruksi pembangunan gedung tersebut dilakukan oleh kontraktor PT Sinar Cerah Sempurna dengan nilai kontrak sebesar Rp 65,59 miliar. Sedangkan Konsultan Manajemen dilakukan oleh PT Riau Multi Cipta Dimensi senilai Rp 1,8 milliar.


Baca juga: Perkantoran di CBD Jakarta Masih Didominasi Perusahaan Teknologi


Baca juga: Muhaimin Iskandar Hadiri Oshika Maba 2022 Unisma Malang


Proyek tersebut mencakup pekerjaan Struktural, Arsitektural, Mekanikal Elektrikal dan Plumbing (MEP), Lansekap, dan Pemasangan PLTS Atap.


Gedung Kuliah Universitas Tidar Magelang terdiri atas bangunan 5 lantai ruang perkuliahan, dan 1 lantai basement sebagai area parkir dengan luas bangunan 5.026 meter persegi.


Sementara itu, untuk Gedung Kuliah Fisipol Sidotopo terdiri atas bangunan 4 lantai untuk ruang kuliah, dan 1 lantai untuk basement dengan luasan sebesar 3.587 meter persegi.

***
Dapatkan berita Indonesia terkini viral 2025, trending, serta terpopuler hari ini dari media online Pewarta.co.id melalui platform Google News.

Ketik kata kunci lalu Enter