GfM7GfzpGpW0BUOlGfO8TSCiBY==

Asus Zenfone 9 5G Resmi Meluncur di Indonesia, Berikut Harga dan Spesifikasi Lengkapnya

Asus Zenfone 9 5G Resmi Meluncur di Indonesia, Berikut Harga dan Spesifikasi Lengkapnya
Spesifikasi dan harga Zenfone 9 5G di Indonesia. (Dok. Asus)

PEWARTA.CO.ID - Asus resmi meluncurkan produk smartphone terbarunya yang bernama Zenfone 9 5G di pasar Indonesia pada Kamis (17/11/2022).


Zenfone 9 5G digadang bakal meneruskan kesuksesan Zenfone 8 yang diluncurkan pada 2021 lalu.


Sebagai suksesor Zenfone 8, Asus Zenfone 9 5G jelas memiliki fitur yang lebih unggul. Peningkatan ini salah satunya lewat hadirnya chipset mumpuni dari Quallcomm yakni Snapdragon 8 Gen 1.


Selain itu fitur kamera juga mengalami peningkatan yang signifikan. Ditunjang dengan kapasitas baterai yang besar siap mendukung aktivitas harian.


Baca juga: 10 Cara Jitu Mengatasi HP Android Lemot Selain Restart, Simak!


Dimensi ukuran ponsel ini juga dinilai membuat nyaman penggunanya. Asus Zenfone 9 5G memiliki dimensi 146,5 x 68,1 x 9,1 mm dengan bobot seberat 169 gram saja.


Pada sisi belakang ponsel, Asus Zenfone 9 5G memiliki dua lensa kamera berukuran besar.


Spesifikasi Lengkap Asus Zenfone 9 5G


Layar smartphone Asus Zenfone 9 5G berukuran 5,9 inch dengan panel Super AMOLED beresolusi Full HD Plus. Serta memiliki refresh rate 120 Hz, tingkat kecerahan 1.100 nits, ddukungan HDR10 Plus, dan dilapisi dengan pelindung Gorilla Glass Victus.


Pada sisi sudut kiri atas terdapat punch hole untuk penempatan kamera depan beresolusi 12 MP dengan sensor Sony IMX663.


Sementara pada sisi belakang ada dua kamera yang masing-masing terdiri dari kamera utama beresolusis 50 MP (f/1.9, sensor Sony IMX766) dan kamera ultra wide 12 MP (f/2.5, 113 derajat, sensor IMX363).


Untuk mendukung penggunaan gawai tersebut, Asus telah membekali Zonfone 9 5G dengan daya baterai sebesar 4.300 mAh, sedikit lebih besar ketimbang seri sebelumnya yakni pada Zenfone 8. Ditambah dengan kecepatan pengisian (fast charger) maksimal 30 watt.


Baca juga: WhatsApp Hadirkan Fitur Polling untuk Pengguna di Indonesia


Zenfone 9 5G menjalankan sistem operasi Android 12 yang didukung antarmuka dari ZenUI.


Untuk segi hardware, ponsel ini memiliki dua speaker berteknologi Dirac, sistem pendingin, serta software Game Genie.


Spesifikasi kamera Asus Zenfone 9 5G
Spesifikasi kamera Asus Zenfone 9 5G. (Dok. Asus.com)


Seperti namanya, Zenfone 9 5G juga telah juga telah mendukung konektivitas jaringan 5G, NFC, dan pemindai sidik jari yang terintegrasi dengan tombol power.


Menurut Asus, smartphone terbaru mereka juga memiliki ketahanan terhadap air dan debu dengan rating IP68.


Lantas, berapa harga Asus Zenfone 9 5G di pasar Indonesia? Simak daftar harga resminya berikut ini.


Baca juga: Mulai 2024 Seluruh Perangkat Elektronik di Eropa Wajib Pakai USB-C


Harga Resmi Asus Zenfone 9 5G di Indonesia


Dikutip dari KompasTekno, harga Asus Zenfone 9 5G di Indonesia dibedakan berdasarkan kapasitas RAM dan ROM. Di mana terdapat tiga varian berbeda antara lain:


- Harga Asus Zenfone 9 (6/128 GB) = Rp 8 juta


- Harga Asus Zenfone 9 (8/256 GB) = Rp 10 juta


- Harga Asus Zenfone 9 (16/256 GB) = Rp 12 juta


Pembeli dapat memilih varian warna favorit mereka untuk spesifikasi Zenfone 9 5G 6/128 GB di antaranya Midnight Black, Moonlight White, Sunset Red, dan Starry Blue.


Sementara untuk Zenfone 9 5G 8/256 GB ada dua warna pilihan yaitu hitam dan putih. Terakhir untuk kapasitas terbesar yakni 16/256 GB hanya memiliki satu warna saja yaitu hitam.


Demikian informasi harga dan spesifikasi Asus Zenfone 9 5G, ponsel terbaru dari Asus yang diluncurkan akhir tahun 2022 ini. Tertarik untuk memiliki perangkat gawai terbaru dari Asus ini, sobat?

***
Dapatkan berita Indonesia terkini viral 2025, trending, serta terpopuler hari ini dari media online Pewarta.co.id melalui platform Google News.

Ketik kata kunci lalu Enter