GfM7GfzpGpW0BUOlGfO8TSCiBY==

Penyebab HP Xiaomi Lemot, dan Solusi Cara Mengatasinya

Penyebab HP Xiaomi lemot dan solusi cara mengatasinya
Penyebab HP Xiaomi lemot dan solusi cara mengatasinya

PEWARTA.CO.ID - Ponsel Xiaomi dikenal dengan harganya yang terjangkau, namun tak jarang memiliki spesifikasi mumpuni di kelasnya. Hal inilah yang membuatnya jadi buruan pecinta gadget belakangan.

Produk HP asal China yang saat ini tengah banyak digandrungi ini tak pernah absen mengikuti tren dengan menghadirkan fitur-fitur canggih dalam device-nya, mulai dari kamera, kapasitas penyimpanan, daya baterai, sampai urusan dapur pacu.

Namun keunggulan yang jarang dimiliki oleh smartphone lain dengan fitur serupa adalah Xiaomi mampu memasarkannya dengan harga yang cukup terjangkau di kantong konsumen.

Tetapi, secanggih apapun fitur dan spesifikasi yang dimiliki, tetap saja seiring dengan durasi pemakaian, kinerja smartphone akan mulai menurun.

Penurunan performa yang lazim terjadi biasanya seperti entry-level, mid-range, maupun flagship.

Penyebab menurunnya performa smartphone biasanya disebabkan oleh perangkat lunak yang usang hingga kekuatan hardware yang juga mulai tergerus usia.

Hal-hal disebutkan di atas itulah yang juga pasti pernah dialami pengguna HP Xiaomi.

Ada banyak fakta yang membuat HP Xiaomi lemot. Indikasinya bisa dilihat dari kurang responsifnya fungsi tombol dan program yang dijalankan oleh sistem dalam smartphone tersebut.

Adapun penyebab HP Xiaomi lemot telah terangkum dalam artikel ini, silakan simak perlahan yang mungkin itu juga problem yang saat ini dialami oleh perangkat seluler Xiaomi milik Anda.

Namun perlu diketahui jika bukan hanya mengenali penyebab smartphone Xiaomi lemot, tetapi juga pahami bagaimana cara mengatasi atau tindakan yang perlu dilakukan sebagai solusi saat HP Xiaomi lemot tersebut.

Dikutip dari laman Xiaomiui, beberapa faktor yang disebutkan sebagai penyebab ponsel Xiaomi lemot di antaranya karena permasalahan memori internal.

Seperti diketahui CPU dan RAM berperan penting pada kinerja smartphone. Jelas, selama penggunaan dalam waktu yang lama akan membuat memori internal menjadi berkurang, yang efeknya berdampak pada kinerja sistem ponsel.

Bahkan bukan hanya pada ponsel, namun komputer dan laptop pun juga akan mengalami permasalahan yang sama tatkala bermasalah pada memori internal.

Penyebab HP Xiaomi Lemot Diakibatkan Software


Penyebab yang juga umum dijumpai adalah permasalahan perangkat lunak atau software.

Penurunan kinerja smartphone Xiaomi juga sangat dimungkinkan karena aspek software.

Sistem operasi smartphone biasanya mendapatkan pembaruan versi dalam kurun waktu tertentu dan dilakukan secara berkala.

Namun tak sedikit ponsel yang mengalami keterbatasan untuk menerima pembaruan sistem, misalnya maksimal hanya pada tiga versi di atasnya,lalu setelah itu berhenti mendapatkan update, tentu akan membuat sistem menjadi usang.

Karena masalah ketertinggalan versi pembaruan sistem itulah yang bisa membuat ponsel tidak lagi mampu menjalankan aplikasi pada versi terbaru.

Solusi Mengatasi HP Xiaomi Lemot


Setelah mengetahui penyebabnya, tentu Anda juga harus tahu solusi untuk mengatasinya. Atau setidaknya paham apa yang harus dikonsultasikan kepada yang lebih mengerti tentang permasalahan tersebut.

Berikut ini tips solusi mengatasi HP Xiaomi lemot seperti dijelaskan oleh Xiaomiui.

Update Sistem Operasi ke Versi Terbaru


Xiaomi sering melakukan update pembaruan sistem operasi. Hal ini dilakukan untuk peningkatan kinerja ponsel, menyelesaikan permasalahan-permasalahan bug, sampai penambahan fitur-fitur tertentu.

Masalah bug sering menjadi faktor yang membuat HP Xiaomi lemot. Oleh karenanya, lakukan pembaruan versi sistem operasi jika telah tersedia dalam versi terbarunya. Xiaomi sering mengirim pemberitahuan jika versi OS terbaru telah dirilis.

Untuk mengeceknya silakan buka pada halaman SETELAN (Setting) > TENTANG (About) > System' Update. Jika ada pembaruan OS maka Anda bisa segera mengunduh lalu memasangnya pada perangkat smartphone Xiaomi Anda.

Hapus Chache dan atau History


Menurut definisinya, chache diartikan sebagai file sementara. Hal ini dapat berupa berkas berformat gambar, skrip atau kode, serta mutimedia lainnya yang sering menguras memori internal ponsel.

Dengan menghapus chache tentu bisa melonggarkan space atau ruang penyimpanan pada HP Anda.

Cara menghapus chache pada HP Xiaomi bisa dilakukan melalui beberapa cara, salah satunya menggunakan aplikasi 'cleaner' yang tersedia baik versi gratisan maupun berbayar di Play Store.

Cara lain untuk membersihkan chache di HP Xiaomi bisa juga membuka halaman 'cleaner' pada aplikasi MIUI.

Itulah dua permasalahan vital yang sering terjadi yang akhirnya membuat smartphone Xiaomi menjadi lemot atau tidak responsif ketika digunakan.

Silakan praktikkan dan semoga bisa menjadi solusi ketika HP Xiaomi lemot agar pekerjaan Anda tidak lagi terganggu.

(wdy/dim)
***
Dapatkan berita Indonesia terkini viral 2025, trending, serta terpopuler hari ini dari media online Pewarta.co.id melalui platform Google News.

Ketik kata kunci lalu Enter