GfM7GfzpGpW0BUOlGfO8TSCiBY==

6 Rute Baru Penerbangan untuk Mudik Lebaran 2022, Cek Yuk!

6 Rute Baru Penerbangan untuk Mudik Lebaran 2022
Ilustrasi pemudik

PEWARTA.CO.ID - Sejumlah maskapai penerbangan melayani rute penerbangan baru untuk melayani perjalanan mudik lebaran 2022.

Mulai dari Batik Air sampai Super Jet mengumumkan telah membuka rute baru di minggu ini.

Dirangkum Pewarta dari detikTravel, Kamis (14/4/2022), berikut rute baru penerbangan dari beberapa maskapai tersebut.

Rute Jakarta-Makassar Super Air Jet


Pertama, maskapai yang membuka rute penerbangan baru adalah Super Air Jet.

Super Air Jet melayani rute baru Jakarta-Makassar dengan harga tiket mulai Rp 1.032.600, sedangkan untuk sebaliknya yakni Makassar-Jakarta mulai dari Rp 1.041.700.

Adapun fasilitas bagi penumpang nantinya dapat membawa barang bawaan secara gratis maksimal sampai 20 kilogram.

Bukan hanya itu, Super Air Jet juga membuka dua rute baru sekaligus. Selain rute Jakarta-Makassar, maskapai ini juga melayani perjalanan Jakarta-Semarang.

"Mulai 20 April 2022 Super Air Jet mendaratkan pesawat pertama Airbus 320-200 berkapasitas 180 kursi kelas ekonomi di Bandara Internasional Sultan Hasanuddin, gerbangnya Makassar. Rute terbang langsung dari Terminal 1A Bandara Internasional Soekarno Hatta ini memiliki frekuensi 2 kali setiap hari," terang Direktur Utama, Ari Azhari.

Rute Surabaya-Papua Batik Air


Demikian pula dengan Batik Air, yang diketahui membuka rute penerbangan baru dari Surabaya menuju Papua.

Rute baru Surabaya-Papua dimulai dari Bandara Internasional Juanda, Sidoarjo, Jawa Timur, dan berakhir di Bandara Sentani, Jayapura, Papua.

Penerbangan pertama untuk rute ini dimulai 24 April 2022, di mana frekuensinya hanya satu kali per harinya.

"Batik Air menawarkan tarif tiket spesial satu kali rute Surabaya ke Jayapura mulai dari Rp 1.900.000. Harga tiket satu kali penerbangan Jayapura-Surabaya mulai dari Rp 2.000.000," ujar Danang Mandala Prihantoro selaku Corporate Communications Strategic of Batik Air.

Rute Jakarta-Banjarmasin Super Air Jet


Selanjutnya, Super Air Jet yang membuka rute baru penerbangan Jakarta-Banjarmasin-Jakarta.

Penerbangan dimulai dari Terminal 1A Bandara Internasional Soekarno Hatta dengan tujuan Bandara Internasional Syamsuddin Noor Banjarmasin di Banjarbaru.

Setiap harinya frekuensi penerbangan untuk rute ini adalah satu kali. Harga tiket rute Jakarta ke Banjarmasin mulai dari Rp 847.000, sebaliknya dari Banjarmasin ke Jakarta mulai dari Rp 1.070.500.

Rute Jakarta-Semarang Super Air Jet


Super Air Jet mulai melayani rute Jakarta-Semarang pada 22 April 2022.

Penerbangan ini akan menghubungkan perjalanan dari Terminal 1A Bandara Internasional Soekarno Hatta ke Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani di Semarang.

Adapun tarif rute Jakarta-Semarang adala mulai dari Rp 353.100, sedangkan Semarang ke Jakarta mulai dari Rp 368.100.

Rute Surabaya-Samarinda Super Air Jet


Frekuensi penerbangan rute Surabaya-Samarinda adalah dua kali sehari.

"Penerbangan pertama dijadwalkan pada 22 April 2022 dari Bandara Internasional Juanda Surabaya di Sidoarjo ke Bandara Aji Pangeran Tumenggung Pranoto Samarinda pergi-pulang (PP)," ucap Ari Azhari.

Rute Makassar-Semarang Lion Air


Terakhir, rute baru penerbangan dari Makassar ke Semarang oleh maskapai Lion Air.

Penerbangan ini siap mengakomodir penumpang yang diperkirakan akan meningkat selama arus mudik lebaran 2022.

Penerbangan perdana rute Makassar-Semarangbakan dimulai Lion Air pada Kamis 14 April 2022.

Penerbangan akan dimulai dari Bandara Internasional Sultan Hasanuddin, Maros, Sulawesi Selatan ke tujuan Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani , Semarang, Jawa Tengah.

Tarif tiket spesial satu kali terbang di rute Makassar ke Semarang mulai dari Rp 1.058.300. Sedangkan untuk harga tiket satu kali penerbangan dari Semarang ke Makassar mulai dari Rp 1.056.300.

Itulah rute penerbangan yang baru saja diumumkan oleh beberapa maskapai seperti Batik Air, Super Air Jet, dan Lion Air.

Rute baru untuk penerbangan domestik ini nantinya siap melayani mobilitas mudik lebaran 2022 masyarakat.

Demikian update rute baru penerbangan tersebut.

(im)
***
Dapatkan berita Indonesia terkini viral 2025, trending, serta terpopuler hari ini dari media online Pewarta.co.id melalui platform Google News.

Ketik kata kunci lalu Enter