GfM7GfzpGpW0BUOlGfO8TSCiBY==

Mobil Listrik Pertama Buatan Indonesia Diluncurkan Presiden Jokowi

Jokowi luncurkan mobil listrik pertama buatan Indonesia IONIQ 5
Presiden Jokowi Luncurkan Mobil Listrik IONIQ 5 (YouTube Sekretariat Presiden)


Pewarta.co.id, Jakarta - Mobil listrik IONIQ 5 produksi PT Hyundai Motor Manufacturing Indonesia, menjadi mobil listrik pertama yang diproduksi di Indonesia.

Mobil itu resmi meluncur ke pasar otomotif Indonesia setelah diresmikan Presiden Joko Widodo, Rabu (16/3/2022).

Proses peluncuran disiarkan langsung melalui kanal YouTube resmi miliki Sekretariat Presiden.

Dalam sambutannya, Presiden Jokowi mengatakan, Pemerintah Indonesia akan selalu mendukung setiap investasi kendaraan listrik di Indonesia. Serta, pengembangan industri hulu terutama baterai.

"Dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim, saya resmikan dan saya luncurkan pabrik Hyundai Motor Manufacturing Indonesia, dan mobil listrik IONIQ 5 pertama buatan Indonesia hari ini," ujar Jokowi, seperti dilansir detikFinace.

Jokowi begitu bangga ketika Indonesia mampu menghadirkan inovasi baru di dunia industri otomotif, seperti menghadirkan IONIQ 5 ini.

Menurutnya, Indonesia mampu memenuhi ketersediaan mobil listrik di pasar otomotif baik untuk target market dalam negeri maupun kebutuhan ekspor.

"Seperti hari ini, Hyundai akan meluncurkan mobil listrik Hyundai IONIQ 5. Mobil ini menjadi mobil listrik pertama yang dibuat di Indonesia," ucapnya.

(dkt/agn)
***
Dapatkan berita Indonesia terkini viral 2025, trending, serta terpopuler hari ini dari media online Pewarta.co.id melalui platform Google News.

Ketik kata kunci lalu Enter