Juergen Klopp dan Pep Guardiola |
Pewarta.co.id - Meski perburuan gelar Liga Inggris masih menyisakan kurang lebih tiga bulan lagi, tapi analisis bahwa Liverpool mampu mengejar City yang kini ada di puncak klasemen terus menyeruak.
Pasalnya, Liverpool jadi pesaing terdekat City di tabel klasemen yang kini hanya berselisih enam poin saja.
Sampai pekan ke-27 Premier League musim 2021-20211, Liverpool menduduki posisi dua tabel klasemen dengan defisit menyimpan satu pertandingan lebih banyak dari Manchester City. Artinya, perburuan gelar bergengsi di tanah Britania Raya masih terbuka lebar untuk The Reds.
Meski begitu, pelatih asal Jerman itu mengaku lelah jika terus-terusan ditanyai tentang peluang juara Liverpool musim ini.
"Saya menikmati situasi kami saat ini, tapi saya tidak menikmati pertanyaannya (tentang peluang juara) karena itu terus-terusan seperti kami sudah menang saja," ujarnya seperti dikutip Sky Sports.
Klopp pun berandai jika ternyata pada pertandingan selanjutnya Liverpool kalah mungkin media akan memunculkan headline lain, dan Klopp merasa tidak memiliki kapasitas untuk menjawabnya.
"Saya tidak bisa berpikir soal apa yang bisa kami menangi. Saya hampir tidak cukup pintar untuk punya fokus cukup ke satu pertandingan," imbuhnya.
Selanjutnya, Liverpool akan menghadapi perlawanan West Ham United di Anfiel, Minggu (6/3/2022) dalam lanjutan Premier League. Pertandingan ini akan menjadi ujian The Reds untuk menjaga asa juara.
Terbaru, Liverpool berhasil menjuarai Carabao Cup 2022 setelah mengalahkan Chelsea melalui drama adu Pinalti yang berkesudahan 11-10. Dimana pada pertandingan itu kiper mereka, Caoimhín Kelleher menjadi pahlawan kemenangan tim Merseyside merah, usai penampilan ciamiknya dengan berhasil menepis beberapa peluang emas Chelsea. Sekaligus menjadi eksekutor yang tenang dalam babak adu pinalti.
Rumor Transfer Liverpool 2022
Sementara itu, anak asuh Juergen Klopp itu kini dalam performa terbaiknya. Hampir diisi skuad yang memiliki kekuatan merata baik pemain inti maupun lapis kedua. Meski begitu, si Merah tidak pernah puas berburu pemain agar tetap memiliki peran dalam peta persaingan juara pada kompetisi setiap musimnya.
Terkini, tim yang bermarkas di Stadion Anfield itu dikabarkan tengah mengirimkan scout talent atau tim pemandu bakat ke Brasil. Tujuannya untuk memantau wonderkid milik Klub Palmeiras, Endrick.
Namun pemain kini berusia 15 tahun itu mengatakan akan fokus terlebih dahulu ke Palmeiras, dan belum mau memikirkan kemungkinan pindah untuk berkompetisi di Inggris.
Liverpool saat menjuarai Carabao Cup 2022 |
Perbaru informasi seputar Sepak Bola di Pewarta.co.id dengan mengunjungi kanal ini. Atau salin URL berikut:
https://www.pewarta.co.id/search/label/sepakbola
(mro/ah)