GfM7GfzpGpW0BUOlGfO8TSCiBY==

Anggaran Perbaikan Jalan Menipis, Warga Malang Harap Bersabar!

Jalan berlubang di Malang
Ilustrasi jalan berlubang. (Dok. CNco)


PEWARTA.CO.ID - Keluhan warga Malang soal kondisi jalan berlubang nampaknya belum bisa teratasi secara maksimal. Pasalnya, anggaran perbaikan jalan di Kota Malang kian menipis.

Hal itu diungkapkan oleh Kepala Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPuPRPKP) Kota Malang, Diah Ayu Kusumadewi.

Diah membenarkan jika kondisi anggaran untuk perbaikan jalan berlubang di Malang sudah menipis. Hal itulah yang akhirnya membuat pemerintah setempat belum bisa melakukan perbaikan dan perawatan fasilitas publik tersebut.

"Untuk penanganan jalan berubang itu pakai dana insidental sebesar Rp 3 miliar, tetapi sudah menipis, dan dana itu diperuntukkan jalan yang masuk spesifikasi jalan berlubang dan dalam," ungkapnya dilansir dari JPNN, Kamis (24/3/2022).

Hal ini mengindikasikan, bahwa warga Kota Malang diminta untuk lebih bersabar lagi mengingat kondisi jalan berlubang masih akan umum dijumpai sampai anggaran perbaikan pulih.

Diah juga menjelaskan, saat ini ada beberapa jalan protokol yang mengalami kerusakan, seperti yang terlihat di Jalan Soekarno Hatta, Jalan Veteran, Jalan Bandung, dan beberapa titik lainnya yang terpantau dalam kondisi butuh perbaikan.

"Saat ini kami masih melakukan pendataan dan menghitung yang dibutuhkan untuk perbaikan jalan, lalu nanti kami usulkan untuk penganggarannya," terangnya.

Saat ini kata Diah, pihaknya akan fokus melakukan pemeliharaan serta rehabilitasi jalan. Namun hal itu tergantung pada ada tidaknya alokasi anggaran dari DPUPRPKP Kota Malang.

"Harapan kami di P-APBD 2022 ada lagi anggaran untuk jalan. Tahun 2023 juga ada lagi. Dengan harapan tidak ada lagi jalan berlubang di tahun 2023," imbuhnya.

Hal senada juga sempat disampaikan Wali Kota Malang, Sutiaji, yang menargetkan tahun 2023 Kota Malang bebas dari jalan berlubang. Hal itu guna mempermudah mobilitas masyarakat Kota Malang, dan meminimalisir angka kecelakaan yang disebabkan kerusakan jalan.

(myn/agg)
***
Dapatkan berita Indonesia terkini viral 2025, trending, serta terpopuler hari ini dari media online Pewarta.co.id melalui platform Google News.

Ketik kata kunci lalu Enter